Binjai.WAHANANEWS.CO - Kota Binjai kembali menunjukkan geliatnya sebagai wilayah yang terbuka terhadap kerja sama internasional, khususnya dalam sektor pembangunan industri.
Kunjungan resmi dari Wali Kota Nan'an, Wang Lianzan, beserta delegasi dari Republik Rakyat Cina (RRC), menjadi sinyal positif bagi hubungan bilateral antara pemerintah lokal dan mitra asing.
Baca Juga:
China Uji Bom Hidrogen Superpanas, Bola Api Bertahan 15 Kali Lebih Lama dari TNT
Momen ini dinilai sebagai kesempatan strategis yang perlu dimanfaatkan secara maksimal untuk mendongkrak investasi dan membuka lapangan kerja baru bagi masyarakat Binjai.
Kepala Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Kota Binjai, Hamdani Hasibuan, menyampaikan harapannya agar kunjungan tersebut bisa menjadi batu loncatan dalam menarik minat investor luar negeri.
Terutama di sektor industri, yang dinilai memiliki potensi besar untuk menyerap tenaga kerja lokal dan menggerakkan perekonomian daerah.
Baca Juga:
China Siap-siap Hantam Negara yang Kompak dengan AS, Begini Ancamannya
“Kita berharap kunjungan ini bisa membuka peluang investasi industri di Binjai, sehingga mampu menyerap lebih banyak tenaga kerja lokal,” ujar Hamdani saat ditemui pada Rabu (23/4/2025).
Peluang Kolaborasi Masih Dalam Pembahasan
Meski belum ada kesepakatan konkrit mengenai bentuk kerja sama antara Pemerintah Kota (Pemko) Binjai dan Pemerintah Kota Nan'an, Hamdani tetap optimis.