Binjai,Wahananews.co | Kader Tim Penggerak PKK Kota Binjai turut ambil bagian dalam Jambore Kader PKK se-Sumatera Utara Tahun 2025 yang diselenggarakan di Kota Medan, mulai Selasa hingga Kamis, 4-6 November 2025. Dalam kegiatan ini, para kader tidak hanya mengikuti rangkaian acara pembinaan dan penguatan kapasitas, tetapi juga berpartisipasi dalam perlombaan Parade Medley tingkat kabupaten/kota se-Provinsi Sumatera Utara.
Kehadiran kader PKK Kota Binjai mendapat dukungan penuh dari Ketua TP PKK Kota Binjai, Ny. Nurhayati Amir Hamzah, yang hadir langsung mendampingi para peserta. Turut hadir pula Pj. Sekretaris Daerah Kota Binjai, Chairin F. Simanjuntak, S.Sos., M.M., sebagai bentuk dukungan dari Pemerintah Kota Binjai terhadap peran aktif kader PKK di tingkat daerah maupun provinsi.
Baca Juga:
Lomba Senam Kreasi dan Kuliner Warnai Kemeriahan HUT Toba ke-26
Ny. Nurhayati Amir Hamzah menyampaikan bahwa keikutsertaan dalam jambore ini bukan hanya sebagai ajang perlombaan, namun juga menjadi sarana memperkuat kebersamaan, menambah wawasan serta meningkatkan kreativitas dan keterampilan para kader PKK. Ia berharap para peserta dapat membawa pengalaman berharga dan menularkannya kepada kader PKK lainnya di Kota Binjai.
"Keikutsertaan Kader PKK Binjai dalam Jambore Sumatera Utara ini bukan hanya soal lomba, tetapi tentang menunjukkan semangat, kebersamaan, dan komitmen kita untuk terus berkontribusi bagi keluarga dan masyarakat. Saya bangga dengan kerja keras para kader dan berharap ini menjadi motivasi untuk terus berkarya dan membawa nama Binjai lebih baik lagi," ucapnya.
Sementara itu, Pj. Sekdako Binjai Chairin F. Simanjuntak memberikan semangat kepada para kader untuk tampil percaya diri dan menjunjung tinggi nilai sportivitas. Ia menegaskan bahwa Pemerintah Kota Binjai terus mendukung kegiatan pemberdayaan perempuan dan keluarga, termasuk melalui partisipasi aktif dalam Jambore PKK ini.
Baca Juga:
Sukses Digelar, Kemenpora Harap Pesta Prestasi 2024 Dimanfaatkan untuk Pengembangan Kreativitas
"Kami berharap ajang ini dapat memperkuat kapasitas kader, menambah pengalaman, dan membangun jaringan antar daerah guna mendukung program-program pemerintah ke depan," pungkasnya.[red]